Pelantikan dan Serah Terima Jabatan OSIS SMKN I Nanga Pinoh Tahun Ajaran 2023/2024


Pelantikan dan Serah Terima OSIS
Pelantikan dan Serah Terima OSIS

SMKN1 - Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) adalah sebuah organisasi resmi satu-satunya di sekolah yang diakui oleh Kementerian Pendidikan Nasional Republik Indonesia sejak 21 Maret 1970. Organisasi ini memiliki peran sebagai penggerak siswa untuk aktif berkontribusi di sekolah. Ia merupakan wadah pembinaan kesiswaan di sekolah untuk pengembangan minat, bakat serta potensi Siswa. (wikipedia.org)

Pada Senin, 28 Agustus 2023, SMKN 1 Nanga Pinoh menyelenggarakan kegiatan rutin Upacara Bendera sekaligus Pelantikan Pengurus OSIS Tahun Pelajaran 2023/2024. Pelantikan OSIS dilakukan langsung oleh Kepala Sekolah Ibu Dwi Andayani Siregar, S.E dan Waka Kesiswaan Ibu  
Halida Indrasari, S.Pd
 

Pengurus OSIS Lama
Pengurus OSIS Lama 2022/2023

Pengurus OSIS yang dilantik pada tahun pelajaran 2023/2024 berjumlah 25 peserta didik yang berasal dari kelas I sebanyak 11 orang dan kelas II sebanyak 14 orang.

Untuk pengukuhan Ketua dan Wakil ketua periode ini sudah melalui proses Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS yang diselenggarakan pada hari selasa, 11 Oktober 2022 dengan 4 calon yang terdaftar yang dipilih oleh seluruh warga SMK Negeri 1 Nanga Pinoh.


Ketua OSIS Terpilih
Ketua OSIS Terpilih


Adapun susunan acara pelantikan OSIS tersebut sebagai berikut :
  1. Menyanyikan lagu Indonesia Raya
  2. Pembacaan surat keputusan Kepala oleh Pembina Upacara
  3. Pengucapan janji Pengurus OIS dipimpin oleh Pembina Upacara dan diikuti oleh Pengurus OSIS
  4. Pelantikan Pengurus OSIS oleh Pembina Upacara
  5. Serah terima Pengurus OSIS periode 2022-2023 ke periode 2023-2024 dengan menandatangani berita acara dan pengesahan OSIS
  6. Amanat Pembina Upacara
  7. Menyanyikan lagu Bagimu Negeri
  8. Pembacaan do’a

Selamat kepada pengurus OSIS tahun ajaran 2023/2024, semoga setelah dilantik dapat mengemban amanah dengan baik, bertanggung jawab, lebih berinovasi dan mencurahkan semua ide kreatif yang dimiliki melalui kegiatan-kegiatan di SMK Negeri 1 Nanga Pinoh. 

Pengurus OSIS Baru
Pengurus OSIS Baru 2023/2024

Anda mungkin menyukai postingan ini:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sebelum kamu pergi

Kalau kamu suka dengan artikel ini, gunakan tombol-tombol share untuk membagikan artikel ini ke teman-teman kamu, dan daftarkan email kamu untuk mendapatkan update jika ada artikel baru. Terima Kasih.!

BERITA POPULAR

PENGAWAS SEKOLAH